Kamis, 05 November 2020

MASALAH Writer's Block atau....?

Masalah writer's block atau kendala lain yang membuat penurunan kuantiti menulis? Ini terjadi padaku. Sering.

Sudah mulai menulis kelanjutan naskah fiksi atau mau membuat cerita baru yang idenya sudah ada, tapi tulisan yang keluar cuma beberapa baris😄 seketika BUNTU, bahkan juga pernah nggak ada tulisan apapun yang tertuang😅.

Ini writer's block? Penyebabnya mungkin bisa karena energi sudah terkuras oleh aktivitas-aktivitas yang lain, membuat lelah untuk memulai menulis.

ATAU.... Otak sedang malas berpikir? (Nggak cuman badan aja yag bisa mager, otak juga🙈)

ATAU.... Terlalu memikirkan tulisan yang gimana bisa jadi bagus. Jadi, belum sreg tulisan yang sudah dipikirkan untuk ditulis.

Sepertinya aku perlu men-terapi diri.

Kenapa dulu, bisa produktif banget menulis fiksi ya. Bahkan bisa berlembar-lembar. Ribuan lembar.

Yaa, pokoknya dicoba membiasakan diri menulis tiap hari. Apapun. Non fiksi, misalnya. Melatih otak biar nggak gampang mager.

Rabu, 04 November 2020

LAGU catchy banget: RIZKY FEBIAN "CUEK"

Bisa dibilang aku agak telat suka lagu ini. Jadi pas tau pertama kali, nggak langsung jatuh hati.

Ternyata didengerin lagi lebih cermat, apalagi pake headset, ini lagu catchy banget, terutama bagian Reff-nya, meski kita lagi rebahan aja, udah bisa bikin kita goyang tipis-tipis denger lagu ini.

Lirik di bait Reff-nya tuh lucu😄

Mana ada aku cuek

apalagi nggak mikirin kamu

Tiap pagi malam ku s'lalu

memikirkan kamu


Kalau aja lagu ini disetel di toko buku atau swalayan, cozy banget, bikin auto nyanyi dan angguk-anggukin kepala pelan-pelan ngikutin lagu😊

Biasanya di toko buku suka disetel lagu-lagu easy listening yang asyik-asyik, bisa bikin pengunjung betah lama-lama di sana.

Tanamanku Ada Yang Mati

Dari sekian tanamanku, sudah ada beberapa yang mati, hiks.

Yang pertama mati, bunga Peacock. Lalu yang kedua, bunga Matahari. Ketiga, bunga Anting-Anting India. Aku juga kurang tahu penyebabnya apa. Padahal sudah disirami 2x sehari dan diletakkan di tempat yang aman (tidak terkena terik matahari berlebihan). 

Bunga Peacock sebenarnya adalah tanaman hias yang biasa dipake untuk dekorasi pernikahan. Bunganya berwarna putih cantik. Namun, tanaman bunga ini tidak bisa bertahan lama. Kalau dipelihara, tidak recommended. Buat pengalaman.

Bunga Matahari dan bunga Anting-Anting India juga tidak berumur panjang. Sebulanan sudah mati. Gejalanya, daun-daunnya mengering. 

Anting-Anting India, kuncup-kuncupnya tidak kunjung mekar. Entahlah kenapa. Selain daun-daunnya mengering, bunga dan kuncup menular, kemudian batangnya yang berwarna merah jadi coklat. Sempat kami ganti tanahnya pake tanah humus, berharap menyelamatkan akar, tapi tidak berfungsi.

Semoga tanaman-tanaman yang lain sehat selalu....